KONTAN.CO.ID - BEIJING. Kota Chongqing di barat daya China daratan melaporkan satu kasus infeksi virus cacar monyet pada Jumat (16/9). Virus ini terdeteksi pada satu orang yang tiba di China dari luar negeri, dan ini menandai infeksi cacar monyet pertama yang diketahui di negara itu.
Mengutip Reuters, Jumat (16/9), risiko penularan kasus ini rendah karena individu tersebut dikarantina setibanya di Chongqing, kata komisi kesehatan kota dalam sebuah pernyataan.
Semua kontak dekat telah ditempatkan di bawah pengawasan medis dalam isolasi.