KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah provinsi DKI Jakarta mulai menyalurkan bantuan sosial (Bansos) tahap ke empat atau Paket Bansos Tahap 4 DKI Jakarta.
Proses penyaluran Paket Bansos Tahap 4 DKI Jakarta telah di mulai Rabu 24 Juni 2020 sampai 7 Juli 2020 mendatang.
Perincianya bansos DKI Jakarta tahap 4 ini terdiri dari pemerintah pusat dalam hal ini Kementerian Sosial RI sebanyak 1,3 juta paket untuk 1,3 juta keluarga. Sedangkan bansos DKI Jakarta tahap 4 yang dikeluarkan dari anggaran Pemerintah Daerah Provinsi DKI Jakarta sebanyak 1,1 juta paket untuk 1,1 juta keluarga.