KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Film populer Spider-Man: No Way Home segera menyapa penonton lagi di bioskop dengan adegan tambahan. Sambil menunggu, tonton film-film Spider-Man dan film Marvel lainnya yang terbaru di Disney+ Hotstar Indonesia.
Film Spider-Man: No Way Home akan dirilis dengan extended cut di bioskop secara global dengan konsep versi bagian yang lebih menyenangkan. Di Indonesia sendiri, film Spider-Man: No Way Home versi extended cut akan tayang mulai 31 Agustus di bioskop.
Apakah bagian tambahan untuk perilisan terbaru di film Spider-Man: No Way Home ini akan menambah adegan dari Tobey Maguire dan Andrew Garfield? Pihak produksi hingga saat ini tidak membocorkan informasi tentang bagian tambahan untuk perilisan terbaru.