KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyatakan hari ini semua tim gabungan akan melakukan evakuasi korban gempa Cianjur secara besar besaran.
Evakuasi ini dilakukan setelah berbagai peralatan telah didatangkan ke titik-titik lokasi gempa.
"Seluruh infrastruktur sudah datang. Evakuasi akan kami mulai Selasa (22/11) pagi dengan beberapa helikopter dari BNPB yang siap membantu," katanya.