KONTAN.CO.ID - Simak jadwal pertandingan PUBG Mobile PMPL ID Fall 2022 hari ke-3, Jumat, 22 Juli 2022. Lengkap dengan urutan map, live streaming PMPL ID Fall hari ini akan bergulir mulai pukul 17:00 WIB.
Pertandingan PUBG Mobile PMPL ID Fall akan memasuki hari ke-3. PMPL ID Fall 2022 ini merupakan turnamen resmi PUBG Mobile yang diselenggarakan oleh KRAFTON, Tencent dan VSPN yang resmi bergulir sejak tanggal 20 Juli.
Mempertemukan 20 tim PUBG Mobile di Indonesia, PMPL ID Fall 2022 ini akan memperebutkan total hadiah sebesar $150.000 dolar AS (sekitar lebih dari Rp 2 Milyar).