KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) memperkirakan ada peningkatan kekeringan tiga kali lipat pada musim kemarau tahun 2023.
Peningkatan kekeringan tersebut, apabila terjadi dalam waktu berkepanjangan dapat berpotensi menimbulkan terjadinya kebakaran hutan di Indonesia, salah satunya di Provinsi Kalimantan Selatan.
Untuk mengantisipasi terjadinya risiko kebakaran hutan, pemerintah telah merencanakan langkah-langkah strategis dalam penanganannya.