KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Jaringan klinik digital Klinik Pintar menjalin kerja sama dengan PT Diagnos Laboratorium Tbk (DGNS) untuk meluncurkan fasilitas laboratorium di mitra kliniknya.
Inisiatif tersebut berangkat dari perhatian Klinik Pintar terhadap masalah mendasar yang dialami oleh banyak klinik kesehatan swasta di Indonesia saat ini, yakni kurangnya kelengkapan layanan kesehatan dasar (primary care), misalnya fasilitas pengambilan sampel dan laboratorium klinis.
Melalui adanya laboratorium di dalam klinik rekanan, pasien tidak perlu lagi tes dan mengambil hasil di lokasi yang berbeda. Seluruh proses mulai dari konsultasi, tes, pemeriksaan, maupun rujukan ke dokter spesialis bisa berjalan dengan efisien.