KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) telah menaikkan suku bunga Kredit Pemilikan Rumah (KPR). Kenaikkan tersebut terjadi imbas dari naiknya suku bunga acuan Bank Indonesia (BI) di level 5,5% pada Desember 2022.
SEVP Micro & Consumer Financce Bank Mandiri Josephus K. Tripakoso mengatakan, Suku Bunga Dasar Kredit (SBDK) Bank Mandiri naik sebesar 5 basis poin (bps) untuk segmen KPR & Non KPR.
“Ke depan, kami akan tetap melihat kondisi market secara cermat dan prudent serta tetap memberikan pilihan suku bunga terbaik bagi nasabah,” ujarnya kepada Kontan.co.id, Jumat (13/1).