KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Survei terbaru Manulife Investment Management (MIM) memperlihatkan, masyarakat Indonesia membutuhkan rata-rata Rp 16,52 juta setiap bulan untuk dapat mempertahankan gaya hidup yang nyaman di masa pensiun. Jumlah tersebut setara 90% dari pendapatan rata-ratanya saat ini.
Akan tetapi, porsi aset yang diinvestasikan orang Indonesia dari pendapatannya saat ini relatif rendah. Padahal, ini akan menjadi sumber pendapatan utama yang mereka butuhkan di masa pensiun. Menurut survei tersebut, 68% penduduk Indonesia memiliki aset investasi di bawah Rp 600 juta.
Head of Retirement Proposition, Strategy and Transformation, Asia Retirement, Manulife Investment Management Elvin Tharm mengatakan, ada kesenjangan besar antara perkiraan pengeluaran di masa pensiun dan jumlah pendapatan pensiun yang mereka yakini dapat dicapai sesuai dengan status keuangan saat ini.