KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Asia Pacific Fibers Tbk (POLY) mengimbau para kreditur berjaminannya baik dari unsur swasta maupun pemerintah untuk mempercepat proses pembahasan solusi restrukturisasi Perseroan yang saat ini sedang berlangsung dalam koordinasi Satgas Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI).
Direktur Utama POLY Ravi Shankar mengatakan jika keputusan restrukturisasi dinilai sangat penting untuk menyehatkan neraca keuangan Perseroan dalam upaya mendapatkan modal kerja baru guna pembaruan teknologi dan permesinan.
Dalam diskusi, Manajemen POLY juga melaporkan perkembangan status restrukturisasi perusahaan dimana saat ini telah berlangsung sejumlah komunikasi antar kreditur berjaminan APF dalam rangka merumuskan solusi yang implementatif untuk Perseroan.